Kamis, 26 November 2009


Perkenalkan Para Pelapis Tim Utama Chelsea

Chelsea akan krisis pemain. Benarkah? Sepertinya tidak juga... Mereka memang tidak boleh berbelanja, tapi mereka punya banyak pemain muda yang siap tampil jika diperlukan. Siapa mereka?
Gael Kakuta. Sebuah nama yang nyaris tidak pernah terdengar sebelumnya, namun kini menjadi topik pembicaraan di nyaris seluruh media dan dunia persepakbolaan. Sebuah nama yang bisa membuat Chelsea tidak memiliki pemain baru setidaknya untuk satu setengah musim ke depan.

Salah satu fakta menarik dari pemain ini adalah, dia sudah dimasukkan pada daftar pemain B-List Chelsea untuk menghadapi Liga Champions musim ini.Bersama dengannya ada dua pemain lagi. We've heard so much about Kakuta. Agar tidak bosan, Berikut ini adalah profil singkat 2 anak muda lainnya, yang kemungkinan akan sangat membantu Chelsea bangkit dari masalah ini.

Jeffrey Bruma
Masih berusia 18 tahun, bek asal Belanda ini sudah menunjukkan talentanya direserves team Chelsea. Sebelumnya lagi, ia sudah menjadi pemain dengan jumlah penampilan terbanyak di youth league. Dan tampil di setiap pertandinganFA Youth Cup.

Bruma kini sudah menjadi penghuni timnas U-19 belanda dan sudah menandatangani kontrak profesional dengan Chelsea di musim panas ini sepertinya dipersiapkan menjadi the next John Terry. Mampukah ia?

Rhys Taylor
Nama ini sudah sempat terdengar musim lalu. Saat Chelsea sedang krisis kiper, anak muda 19 tahun ini sempat menduduki kursi cadangan. 

Meskipun belum sempat dimainkan, performanya di reserves team dan youth team cukup menjanjikan. Terbukti, ia sudah berkiprah di timnas Wales U-21 sejak berumur 18 tahun.

Penampilan dan potensinya ini membawa nya masuk ke skuad Chelsea untuk liga Champions musim ini. Akankah ia memiliki peluang bermain? Kita nantikan saja.
Selain mereka, Chelsea juga masih memiliki beberapa pemain berpotensi yang dapat mereka panggil untuk membantu menghadapi masalah mereka jika itu perlu. Mereka adalah:
Franco di Santo (dipinjamkan ke Blackburn)
Michael Mancienne (dipinjamkan ke Wolves)
Scott Sinclair (dipinjamkan ke Wigan)
Nemanja Matic (baru pulih dari cedera)
Daniel Sturridge (Striker muda yang dibeli dari Manchester City)
Miroslav Stoch (pemain sayap di tim kedua)
buktinya aja chelsea sekarang ada di posisi ke 1 liga inggris sementara, dan sudah memastikan tiket ke babak liga champions 16 besar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar